Jakarta, Reps-Id.com – Setipe.com bekerja sama dengan Lunch Actually Group meluncurkan situs edukatif onlinedatingaman.org yang bertujuan untuk mensosialisasikan perilaku kencan online yang sehat dan aman.
“Sebagai dating company yang menyediakan online dating sebagai salah satu platform kencan, kami memiliki prioritas untuk memberikan pelayanan yang aman dan terpercaya kepada para users,” ungkap Violet Lim, CEO Lunch Actually Group di Artotel, Jakarta,(25/05).
Situs onlinedatingaman.org sendiri berisi cara cerdas dalam mencari pasangan di dunia maya. Di dalamnya berisi tips-tips untuk para lajang ketika berpetualang di situs kencan online.
“Dengan maraknya interaksi yang terjalin di dunia maya serta banyaknya orang Indonesia yang baru melek internet, penting sekali untuk kita semua mensosialisasikan perilaku aman serta penggunaan akal sehat saat bertemu orang baru secara online,” tambah Razi Thalib, CEO Setipe.com.
Razi juga menyarankan bagi masyarakat yang ingin menggunakan platform dating online baik Setipe.com ataupun Lunch Actually, diharapkan untuk membaca situs onlinedatingaman.org terlebih dahulu.
“Ini adalah salah satu cara untuk mengurangi hal-hal negatif yang terjadi,” pungkas Razi Thalib sembari menutup pembicaraan.