Serang, 21/9 – Sukses menggelar talkshow kebugaran di kota Serang pada 20 September 2018, Para member Spartan Gym Serang semakin termotivasi untuk membentuk tubuh menjadi ideal dan lebih sehat. Acara yang dihadiri bintang tamu atlet nasional Scitec Indonesia “Yana Joss”, membuat perbincangan semakin hangat dan seru.
Dedy selaku pemilik Spartan Gym mengaku sangat senang kedatangan Team Scitec di tempat kebugarannya.
“Terima kasih atas kedatangan team Scitec Nutrition yang sudah menyempatkan datang ke Spartan gym,” kata Dedy, Pemilik Spartan gym kepada Reps-id.com, Serang, (21/9).
Adapun talkshow kali ini adalah membahas seputar fitness dan tips-tips latihan yang baik dan benar. Tujuannya adalah agar para member Spartan gym terhindar dari cedera yang tidak diinginkan.
“Mudah-mudahan dengan adanya talkshow ini, tips-tips yang diberikan oleh atlet Scitec Nutrition, Yana Joss bisa bermanfaat buat para member di Spartan gym,” tutup Dedy.