Lari adalah olahraga kardio yang paling mudah, namun sayangnya tidak semua orang menyukainya. Bahkan bagi Anda yang lebih suka berlatih di gym untuk latihan beban, berlari di atas treadmill bisa menjadi suatu hal yang berat.
Tetapi, sebesar apapun Anda membenci lari, kardio merupakan salah satu komponen penting dari binaraga dan kebugaran yang perlu Anda masukkan ke dalam latihan.
Salah seorang atlet binaraga pro, Dorian Yates pun menganggap bahwa kardio sama pentingnya dengan latihan beban. Jadi tidak ada alasan untuk tidak melakukan olahraga yang memiliki manfaat sehat, terutama kardiovaskular ini.
Berikut 5 alternatif kardio untuk Anda yang benci lari.
Panjat tebing indoor
Mungkin tidak terlintas di pikiran Anda bahwa olahraga panjat tebing merupakan salah satu jenis kardio. Namun ternyata, olahraga ini sangat baik untuk sistem kardiovaskular Anda dan sangat menyenangkan untuk dilakukan.
Panjat tebing membutuhkan tubuh bagian atas untuk berada dalam kondisi pengerahan tenaga yang konstan. Ini membuat detak jantung Anda meningkat dan mempertahankannya pada intensitas yang sama atau lebih baik daripada jogging.
Bela diri
Semua olahraga bela diri adalah kardio yang bagus. Jadi jika Anda bosan dengan treadmill di gym, cobalah untuk mengikuti kelas bela diri, seperti tinju, kick boxing, Muay Thai, jiu jutsu, dll.
Namun jika Anda lebih suka dengan kardio perorangan, Anda bisa berlatih tinju dengan samsak selama 20-30 menit untuk memompa darah.
Rowing Machine
Rowing machine adalah peralatan olahraga hebat yang tersedia di gym. Meski biasanya digunakan sebagai latihan standar, namun alat ini juga bisa digunakan sebagai alat kardio yang baik.
Rowing machine memberikan ketegangan yang dapat disesuaikan pada tali pengikat. Mesin ini juga dapat melatih bagian lengan atas dan punggung yang secara bersamaan.
Bersepeda atau sepeda statis
Jika Anda membenci lari, bersepeda bisa menjadi alternatif yang baik untuk kardio Anda. Selain bisa dilakukan di luar ruangan sambil menghirup udara segar, Anda yang tidak suka berpanas-panasan, bisa melakukannya di dalam ruangan dengan sepeda statis.
baca juga: 9 manfaat bersepeda untuk kesehatan tubuh.
Squat jump dan burpee
Jika Anda penggemar HIIT, Anda dapat melakukan squat jump dan burpee yang dilakukan dengan cepat sebagai pengganti lari.
Selain menghemat waktu dibandingkan dengan olahraga kardio lainnya, cara ini dapat lebih cepat meningkatkan kardio Anda secara keseluruhan.
Tantang diri Anda dengan melakukan 20 detik squat jump atau burpee secara bergantian selama 20 detik dan istirahat sekitar 5 menit.