Membicarakan soal para master binaraga di Indonesia, pastinya nama Heintje Pojoh tidak luput dari dalam daftar atlet dengan prestasi terbaik. Atlet yang memasuki usia 43 tahun ini telah banyak memboyong prestasi. Tidak hanya prestasi nasional saja, bahkan sepak terjang prestasinya hingga mencapai kancah dunia. Berbicara soal karir binaraganya yang cemerlang ini, pasti terbesit dibenak kita, apa sih rahasianya? Kok bisa seorang Heintje sukses dikarir tubuh berotot hingga saat ini.
Motivasi dari ayah
Semua laki-laki menginginkan tubuh kekar dengan otot yang berkualitas, karena menambah kepercayaan dirinya saat berhadapan dengan publik. Itulah tujuan awal Heintje mulai berlatih ke gym ditahun 1991 silam. Selain motivasi dan konsistensinya dalam berlatih, karir emasnya tidak akan tercipta tanpa peran serta sesama rekan atlet dan orang-orang sekelilingnya yang setia memberikan support disetiap kegiatan yang ia lakukan. Orang yang paling berperan penting dalam karirnya adalah mendiang ayahnya yang senantiasa mengajarinya untuk memiliki konsistensi dibidang apapun yang digeluti.
Eat Right and Heavy Training
Untuk mendapatkan tubuh berotot sempurna seperti yang ia miliki saat ini, ia harus selalu konsisten berlatih. Awal mulai berlatih digym, ia berlatih 4-5 kali dalam satu minggu. Pola latihannya sendiri seperti melatih otot besar terlebih dahulu dan dilanjutkan dengan otot kecil. Namun diakhir tahun 2014 lalu pria yang hobi bernyanyi, dance dan olahraga ini mulai memvariasikan pola latihannya untuk mendapat improve bagian otot yang belum mencapai target. Program latihan terbarunya yaitu dengan menerapkan sistem sircuit training, dimana ia melatih semua bagian otot dengan tujuan memanfaatkan waktu disela kesibukan yang padat sebagai personal trainer dan mengakhiri sesi latihannya dengan berkardio selama 30 menit.
Berbicara soal diet, personal trainer Agnez Mo ini sudah melakukan diet selama kurang lebih 20 tahun. Ia memutuskan untuk berhenti mengkonsumsi makanan yang biasanya dikonsumsi, serta menggantinya dengan yang lebih sehat. Baginya mengatur dan mengkombinasikan nutrisi yang baik untuk tubuh, akan menghasilkan kesehatan maksimal yang mendukung kita dalam menjalankan produktifitas sehari-hari, baik bekerja maupun berolahraga. Selain makanan yang sehat, Heintje juga mengkonsumsi suplemen untuk memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya, diantaranya: Whey Protein, Professional Protein dan BCAA dari Scitec Nutrition. Sedangkan saat hendak menghadapi kompetisi, ia juga menambahkan Fat Burner didaftar suplementasinya, serta Glutamine sebelum tidur untuk mengimbangi intensitas latihannya yang cukup tinggi.
Karir dan Kesuksesan Heintje Pojoh
Pencapaian kesuksesan karir dibidang fitness membuat pria ramah ini sangat berterima kasih kepada Scitec Nutrition yang telah memberikan kesempatan untuk menggunakan talentanya dibidang fitness, juga atas didaulatnya juara 2 dunia diajang Muscle Mania ini sebagai Brand Ambassador dari Scitec Nutrition Indonesia. Selain kesempatan mengembangkan karir, Scitec Nutrition oun men-support penuh kegiatan sehari-hari Heintje di industri fitness termasuk dalam menghadapi pertandingan dari segi suplementasi.
Selain karir yang gemilang, banyak nilai penting yang ia dapatkan dari dunia fitness yang ia geluti, seperti mental yang lebih kuat dan tanggung jawab kepada kesehatan. Dirinya pun semakin mudah beradaptasi dan percaya diri. Sebagai personal trainer ia berharap dapat menularkan gaya hidup sehat kepada clients dan orang-orang disekelilingnya termasuk keluarga.
Saat ditanya perihal kiat sukses, atlet dengan julukan “King of Vein” ini menjawab, “Kiat sukses yang saya pegang sebagai prinsip hidup adalah mencintai apa yang kita lakukan, meskipun itu hal yang kecil. Karena motto hidup saya setia dalam hal kecil maka akan dipercaya dalam hal yang lebih besar. Untuk itu cintai apa yang kita lakukan dengan passion dan dengan hati. Karena apa yang kita lakukan dengan hati akan menghasilkan hasil yang luar biasa.”
Biodata
- Nama lengkap : Heintje Benny Pojoh
- Nama panggilan : Heintje
- Tempat, tanggal lahir : Bitung, 19 Maret 1972
- Nama orang tua : Alm. Jouke Hanny Pojoh
- Makanan favorit : Makanan yang berprotein tinggi
- Minuman favorit : Water
- Tinggi badan : 160 cm
- Berat badan : 64 kg (onseason) 70 kg (off season)
- Hobi : Nyanyi, dance dan olahraga
- Gym : Rai Fitness – Senopati
Prestasi
- Juara Nasional tahun 1995
- Juara I & Juara Over All Muscle Mania Indonesia tahun 2000
- Juara I Pesta Raga Internasional tahun 2000
- Juara I Pesta Raga Internasional tahun 2001
- Juara I Pesta Raga Internasional tahun 2003
- Medali Perak PON tahun 2004
- Indonesia tahun 2005
- Juara II Dunia Muscle Mania Florida tahun 2010
- Juara I Asia Fame tahun 2010
- Juara II Dunia Muscle Mania Las Vegas 2011
- Juara II Dunia Muscle Mania Las Vegas 2012