Sukses dengan filmnya yang menembus posisi puncak Box Office beberapa waktu lalu. Wonder Woman atau film Super hero yang menceritakan tentang munculnya jagoan wanita gagasan DC comics, berhasil meraup keuntungan $100.5 juta sejak minggu pertama penayangannya.
Perempuan cantik berkebangsaan israel yang telah membintangi berbagai film laga seperti diantaranya fast foriuos dan Batman vs Superman, membuat penonton begitu kagum akan keindahan paras cantik yang dimiliki oleh sang pemeran utama. Begitupun dengan lekuk tubuh yang benar-benar menunjukan sosok karakter Wonder Woman aslinya.
Sejak peluncuran film perdananya beberapa waktu lalu, Wonder woman yang dibintangi aktris Gal Gadot menuai beragam pujian. Ada yang menyanjung aksinya lebih baik dari film sebelumnya, Batman vs Superman “Dawn Justice”. Adapula yang kaget dengan performa Gal Gadot yang begitu maskulin dan pas dengan sosok Wonder Woman yang diperaninya.
Sebagaimana diketahui, Gal sendiri berlatar belakang sebagal seorang model yang merambah ke dunia film. Tubuhnya yang kurus, sempat menjadi bahan kritikan netizen yang gemar menonton aksinya di layar lebar. Oleh sebabnya, Gal ingin membuktikan kepada fansnya untuk tampil prima pada peluncuran Wonder Woman kali ini.
Fitness
Dibimbing oleh trainer pribadinya Mark Twight, Gal membutuhkan proses waktu selama 4 bulan untuk mendapatkan peran Wonder Woman. Dikutip getmascular.blogspot.com, gal awalnya tidak mampu untuk melakukan gerakan-gerakan weight training. Seperti gerakan dasar pull up.u87y8
Setelah seminggu berlatih, wanita cantik dengan khas bibirnya yang tipis ini sanggup melakukan deadlift dan mengangkat beban tubuhnya untuk gerakan-gerakan yang bersifat free weight. Nah Reps Mania penasaran bukan bagaimana rahasia keseriusan Gal Gadot selama berlatih dan menjalani dietnya? Ini dia bocorannya.
Program
Soal Program, Gal melakukan latihan-latihan berikut ini secara berurutan dengan selang jeda istirahat selama 1-2 menit. Sedangkan untuk latihan seperti crab walk, bear crawl, dan burpee with broad jump, Mark menerapkan metode 30/30 m, yakni menuju kedepan sejauh 30 meter dan kembali garis finish sejauh 30 meter pula.
Rowing Machine: 5 minutes
Bear Crawl: 30/30m reps
Burpee with Broad Jump: 30/30m reps
Crab Walk: 30/30m reps
Burpee with Broad Jump: 30/30m reps
Pull-up: 7 sets of 3 reps
Ring Pushup: 5 sets of 3 reps
Diet
Soal diet, Aktris cantik yang mengaku hobi menunggangi motor Ducati ini, gemar memakan makanan sehat. Gal selalu mengatur dan menyantap menu diet yang seimbang antara jumlah protein, sayur serta karbohidrat, dimana besar porsinya harus sama di setiap jadwal makan. Gal senang memilih menu sehat seperti jus hijau dari buah-buahan dan sayur.
Gizi yang buruk ditambah jam istirahat yang tidak beraturan dapat mengurangi efektifitas latihan 20-30%. Menghindari itu semua, Gal menyiasatinya dengan pola diet seimbang dan rutin minum air putih satu galon (ukuran 4-5 liter) setiap hari, yang membantu agar dia tetap terhidrasi serta menjaga daya tahan tubuhnya.
“Saya adalah penggemar berat makanan diet yang baik dan gaya hidup sehat. Penting (bagi saya) untuk makan banyak sayuran, minum banyak air, dan tetap aktif. Saya percaya bahwa apa yang kita masukkan ke dalam tubuh kita akan mencerminkan bagian tubuh luarnya”, ucap Gal yang dikutip getmascular.blogspot.com.