Tubuh seksi dan powerfull tidak hanya ingin dimiliki oleh kalangan pecinta olahraga saja, tetapi semua wanita ingin memilikinya, termasuk figur kita satu ini. Profesinya sebagai dokter gigi tidak menghalanginya untuk menyempatkan diri datang ke gym dan membentuk tubuh. Hingga akhirnya wanita berkulit putih bersih ini berhasil meraih impian sekaligus berprestasi dibidang olah tubuh.
“Saya ingin punya tubuh yang ideal”
Berawal dari rasa tidak percaya diri terhadap tubuh gemuknya, wanita yang memiliki nama lengkap Yohana Kusumawardhani ini datang ke gym untuk membentuk tubuh pada tahun 2007 silam. Selain karena tubuhnya yang gemuk, Yoan juga kerap mengikuti trend yang sedang berlaku saat itu. Tetapi karena saat itu tujuannya belum jelas dan belum terfokus terhadap tujuannya membentuk tubuh, Ia tidak serius menekuninya. Ia datang ke gym hanya untuk sekedar berkumpul dan mengobrol dengan teman-teman dan setelahnya malah makan makanan yang tidak sehat.
Namun karena berat badannya yang tidak jua turun, akhirnya wanita yang akrab disapa Yoan ini pun memantapkan tujuannya membentuk tubuh. Ia mulai mencari personal trainer untuk memandunya latihan beban demi membentuk tubuh yang ideal dan mulali belajar membiasakan diri dengan diet. “Saya agak kesulitan soal diet karena hobi saya makan makanan enak” tuturnya pada Reps sambil tertawa.
“Sebisa mungkin harus sempat ke gym”
Disamping kesibukannya yang padat sebagai seorang dokter gigi, wanita yang sangat suka dengan sate ayam ini selalu menyempatkan diri untuk berlatih di gym. Karena baginya kesesibuk apapun ia harus tetap mampu mencuri waktu untuk berolahraga demi menjaga kebugaran dan keidealan tubuhnya. Ia datang berlatih ke gym dari hari Senin hingga Sabtu. Selain latihan beban dan cardio, ia juga mengikuti kelas bodypump di Gold gym.
Menilik soal diet, meskipun Yoan sangat hobi berkuliner ria, ia tetap melakukan diet demi tubuh yang ia idam-idamkan. Ia mengurangi asupan karbohidrat kompleks seperti nasi putih dan menggantinya dengan umbi-umbian ataupun nasi merah. Selain itu ia juga tidak mengkonsumsi makanan yang digoreng serta tidak menambahkan garam atau gula dimakanannya. Tidak lupa ia juga mengkonsumsi Suplemen Whey Protein dan BCAA sebelum dan selesai latihan.
“Ketika saya berhasil saya ingin mencoba lagi”
Keberhasilan Yoan membentuk tubuh, membuatnya mencoba untuk mengapresiasi kerja kerasnya dengan turun kearena kontes. Kontes yang sangat berkesan baginya adalah saat ia berhasil menyabet juara ke-7 di event Auto Rave yang diselenggarakan di Taman Impian Jaya Ancol tahun 2014 silam. Event tersebut adalah yang pertama kalinya bagi Yoan dan dengan keberhasilan yang ia dapat, ia semakin terinspirasi mengikuti kontes-kontes berikutnya.
Gadis kelahiran Yogyakarta, 29 tahun silam ini ingin memotivasi para wanita dan pasien-pasiennya agar mau berolahraga dan menerapkan hidup sehat sejak dini. Karena memiliki tubuh yang ideal bukan hanya impian belaka. “Pesan dan tips saya, sesibuk apapun kalian kalau punya motivasi dan niat pasti kalian akan berusaha untuk membentuk badan yang ideal seperti yang Anda inginkan. Intinya sih fokus sama tujuannya dan terus berusaha” tuturnya mengakhiri pembicaraan.
Biodata
Nama lengkap |
: Drg. Yohana Kusumawardhani |
Nama panggilan |
: Yoan |
Tempat, tanggal lahir |
: Yogyakarta, 8 Mei 1986 |
Nama orang tua |
: Alm. Eko Handoyo (ayah) Rita Istiningsih (ibu) |
Makanan favorit |
: Sate ayam |
Minuman favorit |
: Jus alpukat |
Tinggi badan |
: 172 cm |
Berat badan |
: 56 kg (on season) 62 kg (off season) |
Hobi |
: Fitness |
Gym |
: Gold Gym |
Prestasi :
- Women fitness Juara 7 Autorave di Ancol 2014