Jakarta, 13 April 2017 – Scitec Nutrition Indonesia kembali kedatangan anggota baru. Kemarin atlet women fitness cantik asal Sulawesi Utara, Helena Goni resmi menandatangani kontrak atlet di kantor Sportisi Indonesia.
Helena Goni sendiri bukanlah pendatang baru di dunia fitness. Ia telah terjun di dunia fitness sejak 2013 lalu. Bahkan ia telah membawa pulang banyak gelar prestasi hingga ke kancah internasional.
Ketertarikannya bekerja sama dengan Scitec Nutrition dikarenakan ia sendiri sudah mencoba produk-produk Scitec yang berkualitas dan tentu dengan antusias akan memperkenalkan produk ini, khususnya di Sulawesi Utara.
“Harapan saya ke depannya semoga Scitec Nutrition semakin maju, khususnya di daerah saya Sulawesi Utara. Lebih terkenal lagi dan semoga saya bisa memajukan Scitec Nutrition,” tuturnya pada Reps (12/4).