Makanan olahan telah menjadi kebutuhan pokok di gaya hidup modern dan serba instan seperti sekarang ini. Selain harga yang lebih murah dan mudah di dapat, makanan olahan lebih mudah disajikan dan rasanya pun lebih lezat.
Meski menjanjikan rasa dan segala kemudahan, nampaknya makanan olahan tidak baik jika dikonsumsi jangka panjang karena mengandung garam, gula, zat aditif, hingga pengawet yang dapat membahayakan kesehatan.
Untuk itu, jika Anda ingin kualitas hidup yang lebih sehat, hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengurangi konsumsi makanan olahan. Simak tips selenkapnya berikut ini.
Selalu sedia camilan sehat
Saat Anda merasa lapar di waktu senggang, membeku makanan olahan biasanya menjadi pilihan Anda untuk memuaskan perut Anda. Namun dengan menyediakan camilan sehat di dapur dan di kulkas Anda, keinginan untuk keluar rumah dan menikmati makanan olahan akan berkurang. Untuk apa jauh-jauh keluar rumah, jika di rumah sudah tersedia.
Anda bisa menyediakan berbagai macam buah, sayuran yang bisa diolah menjadi salad, keripik sayur, kacang-kacangan yang sehat, buah kering, hingga oat meal.
Ganti biji-bijian olahan dengan biji-bijian utuh
Meski memiliki bentuk yang serupa, biji-bijian terbagi menjadi dua jenis berdasarkan pengolahannya, yakni biji-bijian utuh (whole grain) dan biji-bijian olahan (refined grain).
Whole grain dikenal sebagai jenis makanan berkarbohidrat yang lebih sehat, yakni jenis biji-bijian yang belum mengalami proses pengolahan atau penggilingan. Biji-bijian jenis ini masih mengandung seluruh bagian yang bisa dimakan, seperti kulit (bran), lembaga (germ), dan endosperma.
Sementara refined grain adalah biji-bijian yang telah mengalami proses pengolahan, sehingga kehilangan kulit dan lembaganya dan hanya menyisakan endosperma. Pengolahan ini dilakukan untuk meningkatkan daya simpan, namun mengurangi kandungan vitamin, mineral, dan serat.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa biji-bijian utuh tidak hanya mengandung lebih tinggi nutrisi, tetapi juga telah terbukti melindungi terhadap beberapa penyakit, seperti jantung diabetes, dan jenis kanker tertentu.
Konsumsi lebih banyak air
Alih-alih mengonsumsi minuman berkarbonasi, teh manis, jus buah, serta minuman lain yang mengandung gula dan tinggi kalori, konsumsi lebih banyak air putih nampaknya dapat memberikan manfaat yang lebih baik pada tubuh Anda.
Namun jika Anda bosan mengonsumsi air putih yang tawar tanpa rasa, infuse water dengan isian buah atau rempab dan air soda dapat menjadi alternatif yang baik untuk membuat Anda tetap sehat.
Baca juga: Cara menikmati air dengan infuse water.
Ubah rutinitas belanja
Hal paling mudah yang dapat Anda lakukan untuk membatasi asupan makanan olahan adalah dengan tidak membeli dan menyimpannya di rumah. Saat Anda pergi berbelanja keperluan rumah, pastikan untuk tidak memasukan makanan tersebut ke dalam keranjang belanja Anda.
Semoga berhasil! (Ayu)